IKLAN VIDEO LIST

OKEGAS.ID, Tenggarong — Pemerintah Desa Muara Kaman Ulu, Kecamatan Muara Kaman, mulai memfokuskan perhatian pada revitalisasi Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) sebagai langkah memperkuat perekonomian masyarakat. Pembenahan tersebut mencakup penambahan modal, penataan ulang unit usaha, serta perencanaan bidang usaha yang lebih sesuai dengan kebutuhan wilayah.

Kepala Desa Muara Kaman Ulu, Hendra, mengungkapkan bahwa BUMDes di desanya belum berjalan optimal karena jenis usaha sebelumnya kurang relevan dengan kondisi lapangan. Pemerintah desa kini mencoba mengarahkan kembali model usaha agar benar-benar dapat menggerakkan ekonomi masyarakat.

“Selama ini BUMDes belum maksimal karena jenis usahanya kurang pas. Sekarang kami mulai menata ulang unit-unit yang memiliki potensi besar dan bisa langsung dirasakan manfaatnya oleh warga,” ujar Hendra, Selasa (7/10/2025).

Sebagai langkah awal, pemerintah desa telah mengalokasikan modal untuk memperkuat sektor pertanian yang menjadi basis ekonomi masyarakat setempat. Selain itu, rencana usaha lain seperti penyediaan LPG, pupuk, hingga produk rumahan mulai disiapkan untuk memperluas sumber pendapatan BUMDes dan membuka peluang kerja bagi warga.

Hendra menegaskan bahwa evaluasi rutin menjadi hal penting agar BUMDes tetap adaptif mengikuti kebutuhan masyarakat dan dinamika pasar.

Sementara itu, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kutai Kartanegara, Arianto, menyampaikan bahwa BUMDes seharusnya berfungsi sebagai pilar utama perekonomian desa. Menurutnya, pengelolaan yang profesional dan inovatif menjadi kunci untuk mewujudkan kemandirian ekonomi di tingkat lokal.

“BUMDes tidak boleh hanya menjadi lembaga formal. Harus benar-benar menjadi motor ekonomi desa. Kalau dikelola dengan tepat, desa bisa mandiri dan masyarakat lebih sejahtera,” tegasnya.

Ia menambahkan bahwa pemerintah daerah siap memberikan pendampingan berupa pelatihan, pembinaan, dan kerja sama dengan sektor swasta agar BUMDes mampu memperluas usaha dan memberikan dampak ekonomi yang lebih luas.

“Dengan dukungan yang tepat, BUMDes bisa tumbuh menjadi lembaga yang benar-benar memberi manfaat, membuka peluang usaha, dan meningkatkan kesejahteraan warga,” tutup Arianto. (ADV)