Buka Puasa Bersama Warga, Wabup Berau Ajak Jaga Kebersamaan dan Gotongroyong
OKEGAS.ID, Tanjung Redeb – Dalam suasana penuh kebersamaan, Wakil Bupati Berau, Gamalis, menggelar acara Tausiah Ramadan, Buka Puasa Bersama, dan Sholat Maghrib Berjamaah di Rumah Dinas Jabatan Wakil Bupati Berau, pada Minggu (16/03/2025).
Acara yang dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat ini, termasuk pejabat daerah, tokoh masyarakat, serta perwakilan dari berbagai instansi dan organisasi di Berau, berlangsung khidmat dan penuh makna.
Dalam sambutannya, Wakil Bupati Gamalis menyampaikan rasa syukur serta apresiasi yang tinggi atas kehadiran para tamu undangan. Ia menekankan bahwa buka puasa bersama ini bukan hanya sekadar agenda tahunan, tetapi juga sebagai momentum untuk mempererat silaturahmi, yang kadang terhalang oleh kesibukan masing-masing.
“Saya beserta ibu mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya atas kehadiran Bapak dan Ibu sekalian. Semoga langkah kita semua ke tempat ini mendapatkan pahala dari Allah SWT. Kegiatan ini bukan sekadar buka puasa bersama, tetapi menjadi sarana untuk mempererat ukhuwah Islamiyah dan memperkuat kebersamaan di antara kita,” ujar Gamalis.
Gamalis juga mengajak seluruh masyarakat untuk selalu menjaga kebersamaan dan gotong royong dalam menghadapi berbagai tantangan yang ada. Ia berharap, melalui kegiatan seperti ini, solidaritas antarwarga Berau dapat terus terjalin dengan baik.
Acara ini juga diisi dengan tausiah Ramadan yang mengangkat pesan-pesan keagamaan, memberikan pencerahan bagi para hadirin. Setelah itu, kegiatan dilanjutkan dengan buka puasa bersama dan sholat Maghrib berjamaah.
Melalui acara ini, Gamalis berharap nilai-nilai kebersamaan, kepedulian sosial, dan keimanan semakin kuat di tengah masyarakat Berau, khususnya dalam menjalani bulan suci Ramadhan. (Divana)
Tinggalkan Balasan
Anda harus masuk untuk berkomentar.