IKLAN VIDEO LIST

OKEGAS.ID, Tanjung Redeb – Bupati Berau, Sri Juniarsih Mas, menegaskan komitmen Pemerintah Kabupaten Berau untuk terus meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM), terutama dalam bidang pengolahan sumber daya alam yang menjadi potensi utama daerah.

Selain penguatan sektor SDM, Sri Juniarsih juga menyoroti pengembangan sektor pariwisata sebagai salah satu keunggulan daerah yang terus dikembangkan. Pemerintah daerah disebutnya terus mendorong berbagai inovasi untuk menarik minat wisatawan dan mengoptimalkan potensi wisata lokal.

Tak hanya itu, perhatian juga diberikan kepada pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM). Sri Juniarsih mendorong UMKM agar terus berinovasi dan berkembang, serta menjalin kolaborasi dengan pemerintah guna memperkuat perekonomian daerah.

“Kolaborasi antara pemerintah dan UMKM sangat penting untuk menciptakan ekosistem ekonomi yang tangguh dan berkelanjutan,” ujarnya.

Lebih lanjut, Sri Juniarsih menyampaikan bahwa pembangunan Balai Latihan Kerja (BLK) menjadi salah satu prioritas utama pemerintah. Ia menargetkan program pembangunan BLK dapat direalisasikan pada tahun mendatang.

“Insya Allah tahun depan program pembangunan BLK akan kita laksanakan. Mudah-mudahan bisa terrealisasi secepat mungkin,” jelasnya.

Jika proses pembangunan mengalami kendala, ia memastikan akan menjalin kerja sama dengan berbagai pihak demi memastikan program pengembangan SDM tetap berjalan. Menurutnya, kehadiran BLK sangat penting untuk mendukung kesiapan tenaga kerja lokal agar lebih kompetitif, khususnya dengan semakin banyaknya perusahaan yang beroperasi di wilayah Berau.

“Pembangunan BLK ini penting untuk mendukung kesiapan tenaga kerja lokal agar lebih kompetitif, apalagi dengan hadirnya berbagai perusahaan di Berau,” tutupnya. (Divana)