IKLAN VIDEO LIST

OKEGAS.ID, Tenggarong – Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kutai Kartanegara memastikan struktur Badan Permusyawaratan Desa (BPD) di sejumlah desa wilayah hulu tetap lengkap melalui pelantikan Pergantian Antarwaktu (PAW) yang digelar Selasa (14/10/2025). Langkah ini dilakukan untuk menjaga kelancaran penyelenggaraan pemerintahan desa.

 

Kepala DPMD Kukar, Arianto, menjelaskan bahwa pengisian posisi BPD yang kosong dilakukan menggunakan daftar tunggu yang sudah disiapkan sejak awal. Mekanisme ini membuat proses PAW berlangsung cepat tanpa perlu mengadakan pemilihan ulang, sehingga pelayanan administrasi desa tidak terhambat.

 

“Daftar tunggu ini memang kami siapkan untuk mengantisipasi kekosongan anggota BPD. Begitu ada posisi yang kosong, langsung diusulkan untuk penerbitan SK Bupati dan segera dilantik,” ungkap Arianto, Kamis (16/10/2025).

 

Ia menegaskan bahwa pelantikan PAW bukan hanya kegiatan seremonial, melainkan langkah strategis demi memastikan fungsi BPD berjalan optimal. Dengan formasi yang lengkap, penyaluran aspirasi warga dapat berlangsung efektif dan pengawasan terhadap kebijakan pemerintah desa tetap berjalan sesuai aturan.

 

Pelantikan kali ini dilakukan bersamaan dengan agenda kunjungan kerja Bupati Kukar ke wilayah hulu. Adapun desa yang anggotanya dilantik meliputi Muara Gelam, Belau Harapan, Beluk Sen, Loleng, dan Terbahula.

 

Arianto menambahkan, keberadaan BPD yang lengkap juga berperan penting dalam memperkuat koordinasi dan sinkronisasi antara pemerintah desa dan lembaga pengawas desa tersebut.

 

“BPD adalah mitra strategis pemerintah desa. Mereka memastikan setiap program berjalan sesuai kebutuhan masyarakat. Karena itu, begitu ada kekosongan jabatan, kami langsung melakukan percepatan pengisian melalui PAW,” ujarnya.

 

Dengan terisinya seluruh posisi BPD, DPMD berharap roda pemerintahan desa dapat beroperasi lebih stabil, terarah, dan akuntabel. (ADV)