IKLAN VIDEO LIST

OKEGAS.ID, Tanjung Redeb – Event Maratua Jazz ke-7 diselenggarakan pada 22-26 November 2024 di Pulau Maratua, Kabupaten Berau. Dengan tema “Maratua Jazz & Dive Fiesta”, acara ini diharapkan dapat menghadirkan pengalaman musik jazz berkualitas serta mempromosikan keindahan alam Maratua.

Event tahunan ini merupakan hasil kerjasama antara Pemerintah Kabupaten Berau, Dinas Kebudayaan dan Pariwisata, serta Event Organizer Mata Sanggam. Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Berau, Ilyas Natsir, menegaskan bahwa tujuan utama dari Maratua Jazz adalah memberikan hiburan berkualitas kepada masyarakat lokal dan menarik wisatawan domestik serta mancanegara.

“Dengan meningkatnya kunjungan wisatawan, diharapkan Maratua akan lebih dikenal, baik dari segi potensi alamnya maupun keindahan bawah lautnya,” ungkap Ilyas.

Dia juga menambahkan bahwa acara ini tidak hanya berfokus pada hiburan, tetapi juga memberikan dampak positif terhadap perekonomian lokal, terutama bagi usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM).

TS Poll - Loading poll ...
Coming Soon
Masyarakat Memilih, Siapa yang Layak Memimpin Berau 2025-2030?
{{row.Answer_Title}}
  • {{row.tsp_result_percent}} % {{row.Answer_Votes}} {{row.Answer_Votes}} ( {{row.tsp_result_percent}} % ) {{ tsp_result_no }}
VS VS

Ilyas menekankan pentingnya promosi dan pengembangan pariwisata untuk meningkatkan kunjungan ke Kabupaten Berau. Event ini diharapkan dapat mendongkrak usaha penginapan dan resort yang ada di Maratua.

Kepala Pusat Pengembangan SDM Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Faisal, menambahkan bahwa Maratua Jazz diharapkan menjadi magnet bagi wisatawan.

“Kami berharap acara ini dapat terus dilanjutkan dan ditingkatkan, baik dari segi kualitas maupun dampaknya terhadap pariwisata nasional,” ujarnya.

Dengan berbagai agenda menarik yang disiapkan, Maratua Jazz 2023 diharapkan tidak hanya menjadi perayaan musik, tetapi juga platform untuk memperkenalkan Maratua sebagai destinasi wisata unggulan di Indonesia. (ADV/Tim)

Editor: Hardianto