OKEGAS.ID, Tanjung Redeb – Pemerintah Kabupaten Berau, melalui Dinas Koperasi Perindustrian dan Perdagangan (Diskoperindag), menggelar pelatihan desain kemasan untuk para pelaku UMKM. Pelatihan ini diharapkan dapat meningkatkan daya saing produk lokal di pasar Nasional.

TS Poll - Loading poll ...
Coming Soon
Masyarakat Memilih, Siapa yang Layak Memimpin Berau 2025-2030?
{{row.Answer_Title}}
  • {{row.tsp_result_percent}} % {{row.Answer_Votes}} {{row.Answer_Votes}} ( {{row.tsp_result_percent}} % ) {{ tsp_result_no }}
VS VS

Pelatihan ini dibuka oleh Wakil Bupati Berau, Gamalis, pada Kamis (1/8/2024) di ruang Sangalaki Setkab Berau. Sebanyak 50 peserta yang terdiri dari pemilik usaha UMKM dan IKM dari 10 kelurahan di Kabupaten Berau mengikuti pelatihan ini.

Dalam kesempatan ini, Gamalis menekankan pentingnya kemasan dalam pemasaran produk.

“Kemasan menjadi kesan pertama saat dilihat atau dipandang orang, agar kesan selanjutnya mereka tertarik untuk membeli produk itu. Dan Berau saat ini masih kurang paham soal kemasan, padahal promosi produk juga pertama kalinya dilihat dari kemasan,” ujar Gamalis.

TS Poll - Loading poll ...
Coming Soon
Masyarakat Memilih, Siapa yang Layak Memimpin Berau 2025-2030?
{{row.Answer_Title}}
  • {{row.tsp_result_percent}} % {{row.Answer_Votes}} {{row.Answer_Votes}} ( {{row.tsp_result_percent}} % ) {{ tsp_result_no }}
VS VS

Kemasan tidak hanya berfungsi sebagai pelindung produk, tetapi juga sebagai alat branding yang dapat meningkatkan omzet penjualan.

“Desain kemasan yang menarik dapat membuat produk bersaing dan menjual dirinya sendiri,” tambahnya.

Kepala Diskoperindag Berau, Eva Yunita, dalam laporannya menyatakan bahwa pelatihan ini merupakan bagian dari rencana aksi pengembangan UMKM dengan tujuan meningkatkan skala usaha.

“Kami berharap Berau dapat dipercaya lagi menjadi tuan rumah untuk pelatihan serupa. Berau sebagai salah satu penyangga IKN harus terus berbenah, khususnya untuk UMKM yang mendukung pengembangan potensi wisata,” kata Eva.

Pelatihan desain kemasan ini merupakan salah satu program Diskoperindag Provinsi Kaltim dan dilaksanakan dalam dua angkatan. Angkatan pertama dilaksanakan pada 20-21 Juli 2024, sementara angkatan kedua pada 1-2 Agustus 2024, masing-masing diikuti oleh 50 peserta.

Kabid Koperasi dan UKM Diskoperindag Provinsi Kaltim, Hidayanti Darma, menyatakan bahwa pelatihan ini didanai oleh APBD Provinsi Kaltim dan sudah tercantum dalam DPA Diskoperindag Provinsi Kaltim tertanggal 29 Desember 2023.

“Dua narasumber dari Poltek Samarinda dihadirkan untuk memberikan pengetahuan tentang desain kemasan. Harapannya, setelah pelatihan ini, UMKM di Berau mampu membuat desain kemasan produk yang mampu bersaing di pasar Nasional,” pungkas Hidayanti. (ADV)

Reporter: Novta

Editor: Hardianto