
Pembayaran Digital di Pulau Derawan Hampir 100 Persen Gunakan QRIS
“Ini sangat membantu sekali dalam transaksi pembayaran dan mempermudah juga dalam proses pembayaran. Artinya, kita sangat antusias dalam program ini,” katanya.
Menurutnya, penerapan QRIS telah mencakup hampir seluruh sektor usaha lokal, khususnya yang bergerak di bidang pariwisata.
“Dan hampir seluruh pelaku UMKM dan usaha wisata di Pulau Derawan ini, baik itu dari penginapan, transportasi speed boat, rumah makan, sudah pakai QRIS semua itu,” tambahnya.
Pemerintah kampung berharap digitalisasi pembayaran dapat terus diperluas, sehingga memberikan kenyamanan bagi wisatawan sekaligus mendukung ekosistem ekonomi digital di Pulau Derawan yang menjadi salah satu destinasi unggulan Berau. (ADV*/pan)


Tinggalkan Balasan
Anda harus masuk untuk berkomentar.