IKLAN VIDEO LIST

OKEGAS.ID, Samarinda – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Berau meraih Penghargaan Pembangunan Daerah (PPD) Terbaik II Kategori Kabupaten. Penghargaan tersebut diterima oleh Bupati Berau Sri Juniarsih Mas, bersamaan dengan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Provinsi Kalimantan Timur yang dilaksanakan di Hotel Mercure, Kamis (2/5/2024).

Penghargaan ini diberikan atas prestasi pemerintah Kabupaten Berau dalam perencanaan dan pencapaian daerah tingkat kabupaten pada tahun 2023.

Dalam kesempatan tersebut, Penjabat Gubernur Kalimantan Timur, Akmal Malik, menyampaikan bahwa prestasi yang diberikan merupakan bentuk apresiasi kepada pemerintah kabupaten/kota atas kinerjanya membangun daerah. Mulai dari perencanaan hingga pencapaian target pembangunan daerah.

Dikatakan Akmal, prestasi yang diberikan merupakan wujud konsistensi pemerintah daerah dalam menyusun program melalui kedalaman substansi program daerah serta inovasi pembangunan daerah.

“Ini merupakan apresiasi yang diberikan kepada pemerintah di kabupaten/kota,” ucapnya.

Sementara itu, Bupati Berau Sri Juniarsih Mas, mengungkapkan rasa syukur dan bangga atas prestasi yang diraih Pemkab Berau. Dia menyampaikan bahwa penghargaan yang diterima merupakan hasil kerja seluruh jajaran Pemerintah Kabupaten Berau.

Menurutnya seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) mampu membuktikan kinerja melalui komponen pembangunan yang berhasil mencapai target.

“Prestasi ini merupakan hasil kerja seluruh OPD di lingkungan Pemerintah Kabupaten Berau,” ucapnya dengan tersenyum bangga.

Sri Juniarsih menyampaikan bahwa dalam mendukung keberhasilan daerah, perencanaan pembangunan daerah merupakan fungsi yang sangat penting dan strategis. Hal tersebut disebabkan perencanaan dapat menjadi penentu arah keberhasilan pembangunan daerah, dengan tetap mempertimbangkan potensi dan sumber daya yang dimiliki.

“Peningkatan serta kolaborasi seluruh perangkat daerah dirasa penting untuk terus ditingkatkan sebagai bentuk prestasi yang dapat kita capai,” pungkasnya.

Untuk diketahui, Pemerintah Kabupaten Berau menerima penghargaan karena dinilai menunjukkan prestasi terbaik. Capaian angka kemiskinan Kabupaten Berau pada tahun 2023 berada di 5,54 persen, angka kemiskinan tersebut berada lebih baik dari angka kemiskinan nasional maupun Provinsi Kalimantan Timur.

Pemkab Berau juga mampu menekan Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) pada tahun 2023 pada angka 4,95 persen atau lebih baik dari tahun sebelumnya sebesar 5,02 persen. Capaian ini juga tercatat lebih baik dari capaian TPT Provinsi Kalimantan Timur tahun 2023.

Keselarasan Arah Kebijakan Pembangunan Nasional, Provinsi dan Kabupaten Berau telah dimuat dalam dokumen rencana kerja pemerintah daerah (RKPD) Kabupaten Berau.

Selain itu Pemkab Berau juga kembali berhasil melahirkan Inovasi unggulan yakni “Si Bang Koko Mantap” dari Dinas Perkebunan Kabupaten Berau. Inovasi ini adalah upaya untuk membangun ekosistem petani Kakao dalam peningkatan perekonomian bidang pertanian dan perkebunan yang juga mendorong upaya diversifikasi ekonomi Kabupaten Berau. (*)

Editor: Hardianto