OKEGAS.ID, Tanjung Redeb – Seorang pengunjung dilaporkan tenggelam di Destinasi Wisata Telaga Biru Tulung Ni’Lenggo, Kampung Tembudan, Kecamatan Batu Putih, pada Jumat (10/6) siang tadi.

TS Poll - Loading poll ...
Coming Soon
Masyarakat Memilih, Siapa yang Layak Memimpin Berau 2025-2030?
{{row.Answer_Title}}
  • {{row.tsp_result_percent}} % {{row.Answer_Votes}} {{row.Answer_Votes}} ( {{row.tsp_result_percent}} % ) {{ tsp_result_no }}
VS VS

Kabar itu beredar setelah akun facebook bernama Riyanti memuat video berdurasi 28 detik. Dalam video itu terdengar masyarakat berteriak minta tolong dan menduga korban yang tenggelam sudah tewas.

“Meninggal sudah itu dari tadi,” ujar warga dalam video tersebut.

Video lain juga dibagian akun Facebook Sumy Ajda yang memperlihatkan petugas medias melakukan upaya penyelamatan.

TS Poll - Loading poll ...
Coming Soon
Masyarakat Memilih, Siapa yang Layak Memimpin Berau 2025-2030?
{{row.Answer_Title}}
  • {{row.tsp_result_percent}} % {{row.Answer_Votes}} {{row.Answer_Votes}} ( {{row.tsp_result_percent}} % ) {{ tsp_result_no }}
VS VS

Kejadian itu dibenarkan oleh Kapolsubsektor Batu Putih, Ipda Leo Rifanto, saat dikonfirmasi melalui telepon. Namun ia belum bisa memberi keterangan lebih jauh karena hingga kini pihaknya masih mengumpulkan data-data dan keterangan dari saksi-saksi.

“Saya masih menunggu laporan dari anggota yang ke lapangan. Nanti saya informasikan lagi,” singkatnya kepada media ini.

Sementara Adyatama Kepariwisataan dan Ekraf Disbudpar Berau, Ita Dewanti saat dihubungi mengakui masih menunggu informasi dari pengelola objekk wisata tersebut.

“Iyakah mas, saya belum dengar infonya. Cari info mas,” singkatnya saat dihubungi melalui pesan WhatsApp. (*)

Editor: Hardianto