OKEGAS.ID, Tanjung Redeb – Bupati Berau, Sri Juniarsih Mas, menyerahkan bantuan kepada korban kebakaran yang terjadi di Jalan Suka Maju, Kampung Sei Bebanir Bangun, Kecamatan Sambaliung, Rabu (7/2/2024).

TS Poll - Loading poll ...
Coming Soon
Masyarakat Memilih, Siapa yang Layak Memimpin Berau 2025-2030?
{{row.Answer_Title}}
  • {{row.tsp_result_percent}} % {{row.Answer_Votes}} {{row.Answer_Votes}} ( {{row.tsp_result_percent}} % ) {{ tsp_result_no }}
VS VS

Bantuan dari Dinas Sosial Kabupaten Berau dan Badan Penanggulangan Rencana Daerah (BPBD) yang diserahkan oleh bupati Berau diberikan dengan maksud untuk meringankan beban dan memulihkan kondisi para korban yang terdampak bencana kebakaran tersebut.

Beberapa jenis bantuan yang diberikan kepada korban bencana tersebut antara lain sembako, selimut, tikar, makanan siap saji dan barang-barang keperluan rumah tangga lainnya.

Bupati Sri Juniarsih mengatakan, bantuan itu merupakan wujud kepedulian dan solidaritas Pemerintah Kabupaten Berau terhadap warganya yang mengalami musibah kebakaran. Dirinya berharap bantuan yang diberikan dapat memberikan keringanan dan kelegaan bagi para korban. Sehingga mereka dapat membangun kembali kehidupan mereka menjadi lebih baik.

TS Poll - Loading poll ...
Coming Soon
Masyarakat Memilih, Siapa yang Layak Memimpin Berau 2025-2030?
{{row.Answer_Title}}
  • {{row.tsp_result_percent}} % {{row.Answer_Votes}} {{row.Answer_Votes}} ( {{row.tsp_result_percent}} % ) {{ tsp_result_no }}
VS VS

“Bantuan ini bentuk perhatian dan kepedulian kita kepada korban kebakaran yang tertimpa musibah. Kita harapkan bantuan yang kita berikan ini bisa sedikit membantu dan meringankan beban mereka,” kata Sri Juniarsih.

Dikatakannya, bantuan yang diberikan akan berkelanjutan. Tidak sekali ini saja tapi terus-menerus, baik dari Dinas Sosial dan BPBD maupun dari pihak lainnya.

“Kita akan terus upayakan berikan bantuan semaksimal mungkin dan berkelanjutan. Saya sudah instruksikan kepada OPD terkait untuk mengawal ini,” tuturnya.

Selain itu, bupati juga menginstruksikan OPD terkait untuk membantu kepengurusan surat-surat berharga, seperti KTP dan Kartu Keluarga.

“Kami turut berdukac atas musibah kebakaran ini dan semoga batuan yang diberikan dapat memberikan sedikit kelegaan bagi para korban,” imbuhnya.

Diketahui sebelumnya, musibah kebakaran tersebut terjadi pada Sabtu (3/2/24) lalu sekira Pukul 11.22 Wita di Jalan Suka Maju, RT 06, Kampung Sei Bebanir Bangun. Kebakaran itu menghanguskan satu rumah kayu. Kerugian yang dialami korban diperkirakan mencapai ratusan juta rupiah. (fdr/ant)