IKLAN VIDEO LIST

OKEGAS.ID, Tanjung Redeb – Ketua Dewan Pembina DPC Partai Gerindra Berau, Abidinsyah, menggelar syukuran dan doa bersama atas kemenangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka pada Pilpres 2024. Hajatan itu digelar di Kantor Sentral PT SBB, Jalan Sahray, Kelurahan Rinding, Teluk Bayur, pada Sabtu (27/4/2024).

Seperti diketahui Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI telah menetapkan pasangan calon presiden Prabowo Subianto – Gibran Rakabuming Raka sebagai Presiden RI terpilih periode 2024-2029.

Selain dihadiri pengurus dan simpatisan Partai Gerindra Berau, syukuran ini dihadiri Sultan Sambaliung Sultan Raja Muda Perkasa Datu Amir dan Sultan Gunung Tabur H Adji Raden Muhammad Bachrul Hadie. Hadir pula sejumlah tokoh agama, tokoh adat, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, Pimpinan Partai Politik, tim sukses, organisasi masyarakat, santri, dan ribuan masyarakat Kabupaten Berau yang datang silih berganti.

Dalam kesempatan ini, H Abidinsyah mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh komponen yang telah berperan serta dalam Pemilihan Presiden lalu hingga membawa kemenangan untuk Prabowo-Gibran di Kabupaten Berau.

“Saya sampaikan terima kasih kepada seluruh masyarakat Kabupaten Berau telah mendukung Bapak Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka,” kata Abidinsyah.

Haji Bidin -sapaan akrabnya- menyampaikan dirinya sengaja menggelar hajatan rakyat tersebut sebagai bentuk syukur atas kemenangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka pada Pemilu 2024 lalu.

“Ini syukuran atas kemengan bapak Prabowo-Gibran,” katanya.

Menurut Haji Bidin, kemenangan yang diraih Prabowo-Gibran akan memberikan dampak positif bagi Bumi Batiwakkal, khususnya di sektor dunia bisnis. Sebab, banyak aset pribadi presiden terpilih tersebut yang saat ini masih atas kepemilikan Prabowo Subianto, yang jika dioperasikan akan memberikan dampak terhadap dunia bisnis dan serapan tenaga kerja di Berau.

“Dengan adanya aset pak Prabowo di Berau, tentunya ini akan menjadi kemajuan yang baik untuk Berau,” katanya.

“Saat kampanye, saya sering sampaikan. Makmur lah masyarakat Berau kalau beliau menggerakkan kembali perusahaan beliau yang ada di Berau,” imbuhnya.

Sementara itu, Sultan Sambaliung, Sultan Raja Muda Perkasa Datu Amir, mengungkapkan bahwa pihaknya turut menyambut baik atas kemenangan Prabowo-Gibran dalam Pilpres lalu.

“Kami mengucapkan selamat atas kemenangan itu. Dan selamat bertugas,” ucapnya.

Ungkapan yang senada pun dihaturkan oleh Sultan Gunung Tabur, H Adji Raden Muhammad Bachrul Hadie. Ia menyambut baik terpilihnya Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sebagai Presiden Republik Indonesia periode 2024-2029.

“Kami ucapkan selamat. Dan semoga amanah yang diberikan bisa dilaksanakan dengan baik,” imbuhnya. (*)

Editor: Hardianto