Pj Gubernur Kaltim Serahkan Bantuan untuk UMK, IKM, dan Pokdarwis di Berau
OKEGAS.ID, Tanjung Redeb – Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Timur, Akmal Malik, bersama rombongan menggelar kegiatan silaturahmi dan ramah tamah di Ruang Rapat Sangalaki, Kantor Berau, pada Selasa (14/2). Dalam acara tersebut, Pj Gubernur menyerahkan berbagai bantuan untuk pelaku Usaha Mikro Kecil (UMK), Industri Kecil Menengah (IKM), dan Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) yang ada di Kabupaten Berau.
Bantuan yang diserahkan antara lain peralatan UKM seperti mesin jahit dan peralatan pembuatan kue, peralatan industri kecil berupa set alat perbaikan elektronika, serta peralatan IKM berupa set perbengkelan roda dua. Selain itu, Pj Gubernur juga memberikan bantuan kepada Koperasi Produsen Samburakat Maju Bersama senilai Rp 2.177.916.459, hibah untuk Pokdarwis Kampung Payung-Payung di Kecamatan Maratua, serta 1.000 keping blanko KTP-E.
Dalam sambutannya, Akmal Malik menekankan pentingnya pemanfaatan bantuan tersebut untuk meningkatkan produktivitas masyarakat. Ia juga mendorong pelaku UMK dan IKM di Berau agar memperluas pasar mereka melalui pemasaran daring, tidak hanya terbatas pada wilayah Tanjung Redeb, tetapi juga hingga pasar nasional.
“Contohnya bagi yang membuat kue, jangan hanya dijual di Tanjung Redeb. Jual secara online, tembus ke pasar nasional, bahkan ke Balikpapan dan daerah lainnya. Kita ingin ada langkah yang lebih nyata dalam memperluas pasar,” ungkapnya.
Lebih lanjut, Pj Gubernur juga menyoroti pemanfaatan listrik yang kini mulai stabil di Berau. Ia berharap agar listrik tersebut digunakan untuk kegiatan produktif, bukan hanya untuk hiburan semata. Akmal Malik pun menyampaikan sejumlah infrastruktur pendukung, termasuk pembangunan 41 unit Penerangan Jalan Umum Tenaga Surya (PJU-TS) dan pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) berkapasitas 34 KWp di Kampung Mapulu, Kecamatan Kelay, dengan total anggaran mencapai Rp 6.389.701.694.
Selain itu, Pj Gubernur juga menyoroti potensi besar sektor pariwisata, terutama di Pulau Maratua. Ia berharap Berau semakin dikenal di tingkat nasional dan internasional melalui berbagai event berskala besar.
“Kita harus mempromosikan Berau melalui event-event menarik. Misalnya Maratua Run yang didukung oleh pihak ketiga tanpa dana APBD. Ke depan, kita bisa menggelar event seperti Teluk Sumbang Run atau Derawan Run dengan hadiah besar dan undangan internasional,” katanya.
Kegiatan ini menjadi bagian dari komitmen Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur dalam mendukung pengembangan ekonomi lokal, industri kecil, serta sektor pariwisata di Kabupaten Berau. (Divana)
Tinggalkan Balasan
Anda harus masuk untuk berkomentar.